PLT Sekda Halsel Tegaskan Jabatan Adalah Amanah dan Tanggung Jawab Pelayanan Publik
HALSEL – Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel), Dr. Abdillah Kamarullah, SE, MM, menegaskan bahwa jabatan dalam birokrasi pemerintahan merupakan amanah dan bentuk kepercayaan yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab serta pengabdian kepada masyarakat.
Penegasan tersebut disampaikan Abdillah usai menghadiri pelantikan sejumlah pejabat tinggi pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Halmahera Selatan yang digelar di Aula Kantor Bupati, Selasa (13/1/2026).
Menurut Abdillah, jabatan bukanlah kehormatan pribadi, melainkan tanggung jawab besar yang harus dipertanggungjawabkan, baik di dunia maupun di akhirat.
“Jabatan sejatinya bukan kehormatan individu, tetapi amanah dan tanggung jawab dunia–akhirat untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dalam misi pengabdian,” ujarnya kepada sejumlah awak media.
Ia menjelaskan, rotasi dan mutasi jabatan dalam birokrasi merupakan bagian dari dinamika organisasi pemerintahan yang bertujuan meningkatkan efektivitas kinerja serta mengoptimalkan pelayanan publik.
“Pergantian jabatan adalah proses penyegaran agar semangat baru tumbuh di setiap unit organisasi, sehingga pelayanan publik semakin optimal. Hal ini juga sebagaimana disampaikan Bupati Halsel, Bassam Kasuba, dalam acara pelantikan tadi,” jelasnya.
Abdillah menambahkan, keberhasilan seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) tidak diukur dari lamanya menduduki jabatan, melainkan dari hasil kerja nyata yang memberi manfaat bagi masyarakat.
“Kinerja yang baik dan loyalitas terhadap tanggung jawab adalah cerminan dedikasi. Itulah bentuk penghargaan sesungguhnya bagi seorang ASN,” ungkapnya.




