Alim Rahman Resmi Maju dalam Muscab Hanura Halsel 2025, Usung Gagasan Pembaruan dan Konsolidasi Partai
HALSEL – Kontestasi menjelang Musyawarah Cabang (Muscab) Partai Hanura Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel), Provinsi Maluku Utara, tahun 2025 mulai menunjukkan dinamika yang semakin menguat.
Salah satu tokoh sentral partai, Alim Rahman, secara resmi menyatakan kesiapan untuk bertarung dalam perebutan kursi Ketua DPC Hanura Halsel. Ia menyerahkan berkas pencalonan secara lengkap kepada panitia Muscab di Sekretariat DPC Hanura, Desa Kampung Makian, Kecamatan Bacan Selatan, pada Rabu (9/4/2025).
Kedatangan Alim disambut langsung oleh Ketua, Sekretaris, dan anggota panitia Muscab. Kehadirannya bukan sekadar formalitas administratif, tetapi juga menunjukkan komitmen dan keseriusannya dalam proses demokrasi internal partai.
"Ini bukan soal ambisi pribadi, tapi soal tanggung jawab kader untuk menjaga kesinambungan, memperkuat struktur, dan mempersiapkan Hanura Halsel menghadapi dinamika politik ke depan," ujar Alim kepada wartawan usai penyerahan berkas.
Sebagai Sekretaris DPC Hanura yang masih aktif, Alim dikenal luas sebagai mantan aktivis HMI, komunikator politik yang andal, serta tokoh dengan jaringan luas dari tingkat akar rumput hingga ke DPD dan DPP.
Pencalonannya dinilai sebagai langkah strategis untuk mendorong restorasi dan pembaruan arah perjuangan Partai Hanura di Halsel. Ia menyatakan Muscab bukan hanya seremoni lima tahunan, melainkan momentum konsolidasi kader dan adu visi kepemimpinan.
“Saya siap bertarung secara sehat. Demokrasi kader harus dijaga, marwah partai harus ditegakkan. Biarkan suara nurani kader yang menentukan arah Hanura ke depan,” tegasnya.
Dengan majunya Alim, persaingan dalam Muscab Hanura Halsel 2025 dipastikan semakin kompetitif. Ia akan bersaing dengan sejumlah figur lain, termasuk Ono dan Iksan Subur yang lebih dahulu mendaftarkan diri.
Muscab kali ini dipandang sebagai ajang penting untuk menentukan arah masa depan partai, bukan sekadar pemilihan ketua DPC.
Tim Mandiolinews